Zero Waste PAUD Kota Yogyakarta Meriahkan Milad 107 ‘Aisyiyah

YOGYAKARTA – Jelang Milad 107th ‘Aisyiyah, PAUD ‘Aisyiyah se-Kota Yogyakarta lakukan gerakan zero waste pada Rabu (15/5/24). Rakhma, Sekretaris PDA Kota Yogyakarta menyampaikan bahwa kegiatan Zero Waste diusung karena darurat sampah masih menjadi masalah bersama yang belum terselesaikan. “Sebagai wujud nyata dakwah kemanusiaan semesta Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kota Yogyakarta dengan digawangi LLHPB dan Majelis PAUD Dasmen bersama dengan PCA, PRA, IGABA menggerakkan seluruh PAUD ‘Aisyiyah se-Kota Yogyakarta melaksanakan kegiatan Zero Waste ‘Aisyiyah ini,” jelasnya

Kegiatan ini dilaksanakan dengan melibatkan 73 TK ‘Aisyiyah, 21 KB ‘Aisyiyah, dan 8 TAA . Sekretaris PDA Kota Yogyakarta, Rahma menyampaikan bahwa dalam Zero Waste ini melakukan berbagai kegiatan peduli dan cinta lingkungan. “Ragam kegiatan tersebut diantaranya menerapkan 3R (reduce, reuse, recycle) membersihkan lingkungan sekolah, memilah sampah, membuat kreasi daur ulang sampah, membuat, dan memanen eco enzym dan sebagainya.”

Rakhma menyampaikan bahwa Milad ‘Aisyiyah ke 107 yang jatuh pada 19 Mei merupakan momentum untuk terus menguatkan komitmen ‘Aisyiyah dalam melakukan dakwah kemanusiaan universal. Hal ini sesuai dengan tema Milad 107 ‘Aisyiyah yakni “Memperkokoh dan Memperluas Dakwah Kemanusiaan Semesta”. Harapannya dengan kegiatan yang dilaksanakan hari ini akan membuat seluruh PAUD ‘Aisyiyah se-Kota Yogyakarta menjadi pemicu munculnya rasa cinta dan kepedulian pada lingkungan yang dimulai dari lingkungan sekolah, keluarga, masyarakat dan seluruh warga Kota Yogyakarta. (Rakhma – Sekretaris PDA Kota Yogyakarta)

Relate Post

Share This Post

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email